Bakal Pindah ke Pendopo, Bunda Indah Sebut Tak Akan Ada Renovasi

0
Ir. Hj. INDAH AMPERAWATI, M.Si - 4

Ir. Hj. INDAH AMPERAWATI, M.Si, Bupati Lumajang.

Lumajang (mediacenterlumajang.com) – Indah Amperawati, Bupati Lumajang akan langsung menempati rumah dinas setelah retret rampung. Ia menyebut, tidak akan ada perombakan pada rumah dinas bupati.

“Setelah dari magelang insya allah langsung, ditata dulu. Saya belum sempat menata karena kemarin masih ada bu Pj,” jelas Bunda Indah kepada media ini.

Bunda Indah sedianya akan menempati Pendopo Lumajang sesuai dengan aturan yang berlaku. Ia memastikan tidak ada renovasi di rumah dinasnya.

“Oh nggak nggak (perombakan dan renovasi, red). Pendopo sudah bagus (tidak perlu diubah), yang penting untuk rakyat aja,” tegasnya.

Sebagai informasi, Indah Amperawati dan Yudha Adji Kusuma resmi dilantik sebagai Bupati dan Wakil Bupati Lumajang. Pelantikan ini dilakukan oleh Presiden Prabowo Subianto pada Kamis, 20 Februari 2025.

Bunda Indah dan Mas Yudha dilantik bersama dengan 960 kepala daerah lain. Terdiri dari 33 gubernur, 33 wakil gubernur, 363 bupati, 362 wakil bupati, 85 wali kota, dan 85 wakil wali kota.

Pelantikan ini merupakan yang pertama kali dilakukan secara serentak di Istana Kepresidenan, menandai babak baru dalam tata kelola pemerintahan daerah di Indonesia. (may)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *